PMII Rayon FEBI Sukses Gelar Kegiatan Diskusi Fakultatif

PMII IAIN PONTIANAK - PMII Rayon Abu Hanifah Komisariat IAIN Pontianak melangsungkan kegiatan bernuansa Fakultatif dengan tema " Mekanisme Pasar dan Persoalan Riba Dalam Pandangan Islam.

Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh pemateri Sahabati Tiara Sari. S.E di, Jl.Perdana Pojok Kopi pada, ( 04/06/2022).

"Saya harap diskusi ini tidak sampai disini dan ada diskusi diskusi lainnya terutama dirayon Fakultas Ekonomi Bisnis Islam yang menjadi fokus Rayon, dimana membangun ekonomi kreatif sendiri dan setidaknya bisa berdiri dengan ekonomi mandiri yang bisa membantu Rayon kedepannya," ujar Tiara Sari.

"Dan juga Sahabat/i yang di Febi berdiri dengan ekonomi sendiri dan Sahabat/i yang di Rayon Abu Hanifah juga bisa memperkaya Intelektual, itu kedepanya bisa di sosialisasikan dan juga bisa bermanfaat buat masyarakat khalayak umum, dan juga menjadi tugas kedepanya buat Rayon Febi itu sendiri,"harap Tiara Sari.


"Kegiatan ini sangat luar biasa untuk meningkatkan kapasitas Intelektual kader-kader yang ada di Rayon Abu Hanifah, kegiatan ini harus terus berlanjut dalam satu priode, kajian ini bukan hanya berkaitan dengan riba akan tetapi kegiatan fakultatif-Fakultatif yang lainya dikarenakan Fekultas Ekonomi Bisnis Islam ada Empat Program Studi. Empat Prodi ini harus menyentuh di kegiatan Fakultatif agar kader-kader yang ada di Rayon Abu Hanifah bisa memahami bagaimana konsep keilmuan yang ada di Fakultas Febi tentunya,"kata Husni Kurniawan Ketua Komisariat IAIN Pontianak.

"Bukan hanya Rayon Abu Hanifah saja yang mengadakan kegiatan Fakultatif ini, akan tetapi di setiap Rayon yang ada di IAIN Pontianak harus juga melaksanakan kegaiatan Fakultatif, sehinggan kader-kader yang ada di beberapa Fakultas paham dengan bidang-bidangnya masing-masing,"harap Husni Kurniawan.

"Kegiatan tadi agak kader kader lebih memahami tentang mekanisme pasar, bukan hanya bisa memahami dengan Seksama tapi juga bisa diterapkan di lapangan. Dan juga salah satu tujuan dari kegiatan tersebut agar Kadar lebih aktif untuk selalu membersamai kegiatan untuk kedepannya,"kata Elly Mustamiroh Ketua Rayon Abu Hanifah.

Semoga kader kader tetap selalu membersamai dalam kegiatan. Dan lebih aktif dalam lingkungan kampus ataupun luar kampus , agas bisa mempunyai peran masing-masing sesuai basic mereka dan kemampuan mereka masing-masing, harap Ketua Rayon Abu Hanifah

Penulis : Faisal
Editor : PMII IAIN Pontianak

Posting Komentar

2 Komentar